Social Icons

Sunday, January 19, 2014

ALAT-ALAT OPTIK

Alat Optik adalah alat bantu penglihatan.  Alat optik ada 2 macam yaitu:
1.   Alat optik alami adalah alat optik yang ada secara alami pada setiap mahluk hidup. Contoh : mata
2.  Alat optik buatan adalah alat optik yang sengaja dibuat untuk membantu penglihatan mata  supaya benda yang dilihat menjadi lebih jelas, dan lebih besar. Alat optik buatan antara lain kacamata, lup, kamera, mikroskop, teropong/teleskop

Friday, January 17, 2014

KAITAN ANTARA FISIKA DENGAN KARIR


" Mengapa saya harus belajar fisika ? "

Pertanyaan ini sering diajukan para siswa saat belajar fisika? Sampai saat ini sebagian besar siswa menganggap pelajaran fisika itu sulit, banyak rumus, membosankan pokoknya momok nomor satu deh! Untuk apa belajar fisika susah-susah, yang hanya mempelajari benda-benda mati. Apakah fisika akan dapat membawa kehidupan masa depan atau karir mereka lebih baik? Inilah salah satu pertanyaan yang sering muncul dari para siswa yang belajar fisika. Mereka tidak bisa disalahkan, karena pengetahuan mereka tentang fisika bisa jadi masih sangat kurang! Jika diperhatikan, aplikasi fisika justru menjadi inti dari banyak pekerjaan dan karir. Mau tahu pekerjaan apa saja yang memerlukan pengetahuan fisika.

Wednesday, January 15, 2014

MENGENAL FISIKA LEBIH DEKAT

Kita semua pasti mengenal benda-benda seperti bangunan, jembatan, listrik, laser, headset, TV, LCD, mobil, ponsel, baterai, oven microwave, dan banyak lagi yang kita gunakan setiap hari Semua benda-benda itu merupakan penerapan Fisika dalam kehidupan nyata. Lantas apa sebenarnya fisika itu? Fisika sebenarnya mencakup pengetahuan manusia  tentang bagaimana sesuatu itu bekerja, yang dikumpulkan selama berabad-abad. Massa elektron, sifat-sifat semikonduktor, dan hukum gerak Newton adalah contoh pengetahuan fisika. Fisika akan mengajarkan kita prinsip-prinsip dasar di balik cara kerja.